Sabtu, Juli 27, 2024
spot_img

Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, Eddy Tanjung: Masyarakat Jaga Persatuan dan Kesatuan, Jangan Mau Diadu Domba

METROPOS.CO | KAMPAR – Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan MPR RI oleh Anggota DPR RI dari Komisi VII Fraksi Gerindra, H. Nurzahedi, SE, di Kantor Desa Limau Manis, Jalan Utama Limau Manis, RT 5 RW 3 Dusun Kebun Desa Limau Manis, Kampar, 26 Juni 2023.

Nurzahedi atau yang akrab disapa Eddy Tanjung merupakan Anggota DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) II Riau, terdiri dari Kabupaten Kampar, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Indragiri Hilir, dan Kabupaten Kuantan Sengingi (Kuansing).

Tampak hadir juga mendampingi Pak Eddy Tanjung, Anggota DPRD Provinsi Riau dari Fraksi Gerindra, H. Nurzafri, Tokoh Masyarakat Samsul Hidayat, perangkat Desa Limau Manis, dan ratusan masyarakat setempat yang menghadiri sosialisasi empat pilar kebangsaan ini.

Eddy Tanjung mengatakan, Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan merupakan sebuah sarana yang baik dalam rangka membangun kesadaran bersama di tengah-tengah masyarakat akan perlunya pemahaman terhadap Pilar Pancasila, Pilar UUD 1945, Pilar NKRI, dan Pilar Bhinneka Tunggal Ika.

“Masyarakat perlu tahu dan menjaga empat pilar kebangsaan tersebut. Sehingga bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ucap Eddy Tanjung.

Eddy Tanjung juga menyinggung agar budaya gotong royong di tengah masyarakat dihidupkan kembali. Agar kekuatan kebersamaan itu bisa hidup kembali.

Selain itu, Eddy Tanjung juga mengingatkan kepada masyarakat untuk benar-benar bijak dalam berpolitik, mengingat sebentar lagi akan memasuki tahun politik.

“Jangan mudah diadu domba, bijak membaca informasi di medsos jangan menyebar hoax, tetap jaga kerukunan dan jangan terpecah belah karena perbedaan pilihan,” bebernya.

Dirinya menegaskan, pada tahun 2024, akan ada pesta demokrasi pemilihan legislatif dan presiden-wakil presiden. Sehingga diperlukan rasa persatuan dan kesatuan, jangan sampai mudah diadu domba oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

“Perbedaan pilihan adalah bentuk demokrasi. Mari kita saling menghormati jangan sampai terpecah-belah hanya karena beda pendapat,” imbuhnya.

Untuk itu ia juga berpesan kepada masyarakat, agar benar-benar memahami kembali materi yang terkandung dalam sosialisasi empat pilar kebangsaan ini, karena ini pondasi bagi kita membangun Indonesia lebih baik kedepannya. Jaga persatuan dan kesatuan, hidupkan prinsip gotong royong, dan bijaklah dalam menentukan hak politiknya.

Sementara itu, dari beberapa masyarakat yang mengajukan pertanyaan dalam diskusi pasca penyampaian materi sosialisasi empat pilar kebangsaan, mengucapkan terimakasih atas pelaksanaan sosialisasi empat pilar kebangsaan ini di desa mereka. Sehingga menambah pemahaman masyarakat bagaimana menjalankan kehidupan dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang baik.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Eddy telah melakukan sosialisasi empat pilar kebangsaan ini di Desa Limau Manis, tentu ini menjadi kebahagiaan bagi kami sehingga apa yang menjadi keluh kesah kami di bawah bisa didengar langsung oleh Pak Eddy,” ucap salah seorang peserta. (Fer)

- Advertisment -spot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_img
BERITA TERBARU

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -spot_img

Berita Popular

METRO HUUKUM

adapazarı escort bayan eskişehir escort