Menu

Mode Gelap
Pimpin Apel Bapenda Pekanbaru, Akur Beri Arahan Kepada Seluruh Karyawan/ti Bapenda Polri Akan Gelar Apel Kasatwil 2024 Hari Ini, Fokus Wujudkan Keamanan Dalam Negeri King of Nusantara Sultan Paser 18 : Indonesia Saatnya Pimpin Ekonomi Ketahanan Pangan Dunia Bapenda Pekanbaru Tetap Buka Pelayanan Pajak Pada Hari Libur di CFD Sekdako Pekanbaru Imbau Masyarakat Manfaatkan Keringanan Pajak Ranmor Sebelum 15 Desember Sawitri Minta Keterangan Terkait Penyalahgunaan Bansos Dalam Pilkada Serentak 2024 Alnofrizal Slow Saja

Kota Pekanbaru | Riau

Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa Pimpin Rapat Persiapan Kunker Komisi X DPR RI

badge-check


					Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa S.STP M.Si memimpin Rapat Persiapan Kunjungan Kerja (Kunker) Komisi X DPR RI. Perbesar

Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa S.STP M.Si memimpin Rapat Persiapan Kunjungan Kerja (Kunker) Komisi X DPR RI.

METROPOS.CO | PEKANBARU – Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa S.STP M.Si memimpin Rapat Persiapan Kunjungan Kerja (Kunker) Komisi X DPR RI, di ruang rapat lantai 5 Komplek Perkantoran Pemerintah, Tenayan Raya, Senin (11/11/2024).

Risnandar rapat bersama sejumlah pejabat di lingkungan Pemko Pekanbaru, untuk persiapan kunker DPR RI bidang pendidikan tentang kekerasan dan perundungan di satuan pendidikan Kota Pekanbaru.

Hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Asisten Pemerintahan dan Kesra Masykur Tarmizi, Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru Abdul Jamal dan beberapa kepala dinas lainnya.

“Kunjungan ini akan dilaksanakan pada tanggal 28 sampai 30 November di Kota Pekanbaru,” ujar Risnandar Mahiwa, melalui Sekretaris Daerah Indra Pomi Nasution.

Menurutnya, kunjungan Komisi X DPR RI ini ke Pekanbaru berkaitan dengan tim pencegahan dan penanggulangan kekerasan anak di sekolah.

Nantinya akan ada diskusi bersama Pemko Pekanbaru terkait Peraturan Menristek terkait penanganan dan pencegahan kekerasan anak di sekolah.

Dalam kunjungan itu rombongan akan melihat langsung implementasi nya di SMP negeri 15, di Jalan Pramuka, Kecamatan Rumbai Pesisir.

“Ini melibatkan orangtua, guru sekolah, komite sekolah. Nanti mereka dapat informasi-informasi tentang penanganan di sekolah,” terangnya.

Ia menambahkan, dari persiapan yang dilakukan Pemko Pekanbaru, pihaknya siap untuk kunjungan tersebut. Beberapa OPD juga dilibatkan untuk kunjungan Komisi X DPR RI tersebut.

(Ril/Kom)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pimpin Apel Bapenda Pekanbaru, Akur Beri Arahan Kepada Seluruh Karyawan/ti Bapenda

11 Desember 2024 - 14:22

Bapenda Pekanbaru Tetap Buka Pelayanan Pajak Pada Hari Libur di CFD

2 Desember 2024 - 04:10

Sekdako Pekanbaru Imbau Masyarakat Manfaatkan Keringanan Pajak Ranmor Sebelum 15 Desember

1 Desember 2024 - 13:34

Sawitri Minta Keterangan Terkait Penyalahgunaan Bansos Dalam Pilkada Serentak 2024 Alnofrizal Slow Saja

25 November 2024 - 20:53

Sekdako Pekanbaru Indra Pomi Ajak Masyarakat Memilih Calon Pemimpin Sesuai Hati Nurani

24 November 2024 - 07:50

Trending di Berita